• Home
  • /
  • Tag Archives:  Tips

Akhirnya, Website Baru Pictalogi.com Dirilis!

Gaes, pengumuman nih. Setelah beberapa bulan ini bertapa di depan laptop kesayangan, saya bersama tim Pictalogi.com akhirnya telah berbangga merilis versi baru websitenya. Versi yang awalnya rencana dirilis bulan Mei 2015 ini harus mundur hingga 1 Agustus 2015. Bukan kenapa-kenapa, karena memang kita pingin dalam rilis baru ini lebih matang secara tampilan, fitur, serta arsitektur untuk pengembangan ke depan.

pictalogi-site

Saya sendiri yang coding, bersama 1 orang programmer di kantor Mimi Creative. Bergantian bagi-bagi task untuk finishing semua fitur. Belum semuanya yang sudah kita garap ini dirilis sih, tapi pantau terus informasinya di Blog Pictalogi. Sekarang team lead-nya adalah Ghea, dibantu partnernya, Iklima. Seluruh pemrosesan otomatis namun tetap dengan sentuhan finishing tangan manusia, jadi bikinnya lebih terkesan personal.

5 Tips Singkat Mengirim Lamaran Kerja Melalui Email

Sejak mengelola startup sendiri, mulai dari Mimi Creative hingga Pictalogi sekarang, saya membuka lowongan kerja untuk cukup banyak posisi di kantor Malang. Ada programmer Android, iOS, PHP, dan juga akunting. Seperti biasa, zaman digital seperti ini, cukup kirim via email saja. Dari sekian banyak pelamar, cukup banyak juga yang membuat saya tergelitik dan juga malas membuka emailnya. Kenapa?

Entah karena memang belum terlatih etika menulis email, atau belum pernah melamar kerja via email, atau lebih-lebih bukan orang IT, ada saja hal-hal yang membuat saya (sebagai pemberi kerja) malas membuka email. Meski kadang bukan suatu hal yang mendasar (sebagai karyawan), tapi bisa berdampak cukup fatal.

Bayangkan, susah-susah sekolah/kuliah dengan nilai yang bagus, tapi email lamaran kerja tidak dibaca/dibuka oleh pemberi kerja hanya karena hal-hal (yang mungkin) sepele. Dan itu gak cuma terjadi sekali saja loh.

Sharing di #WikuFest3 (Hari Kedua)

WikuFest

Selesai juga rangkaian acara #WikuFest3 yang keren dan luar biasa ini. Hari kedua saya lengkapi dengan bangun kesiangan di hotel. Gak masalah sih, toh sesi saya masih jam 11. Sayangnya fasilitas hotel hanya tersedia untuk 2 hari, jadi saya langsung checkout selesai sarapan. Balik kantor sebentar buat naruh baju, terus bareng @caldhela naik Mazda-nya.

Sampai di TKP, ternyata dapat berita bahwa acaranya molor. Dapat berita pula bahwa ternyata saya diminta jadi juri lomba ide startup. Ya, juri dadakan. Entah karena kebetulan saya lewat depan panitianya atau memang sudah konspirasi wahyudi dari awal. Haha…

Pengalaman Mengurus Paspor Baru di Kantor Imigrasi Malang

Karena tanpa calo pun, bisa kok.

Beberapa waktu yang lalu, setelah sempat tertunda sekian lama, akhirnya saya mengurus paspor juga. Memang belum pasti akan berangkat keluar negeri sih, tapi ini untuk jaga-jaga aja biar ntar kalo udah waktunya keluar negeri, gak pake kelabakan ngurusnya. Toh paspor juga berlaku selama 5 tahun, cukup panjang juga untuk sekedar berangan-angan keluar negeri. Dan, beginilah prosesinya.

Setelah mencari informasi via web, saya cukup tahu apa yang harus saya persiapkan. Hari pertama saya ke Kantor Imigrasi Malang, saya hanya membaca persyaratan dan mengamati bagaimana alurnya. Kantor buka mulai jam 7:30 kok, cukup pagi untuk sebuah kantor pemerintahan. Setelah itu, saya pulang untuk mempersiapkan segalanya.

Menghargai, Menikmati, dan Mensyukuri Masa Kini

Untukmu yang saat ini masih ragu

Post ini awalnya mau saya beri judul “Menghapus Masa Lalu”. Gambarnya pun awalnya akan saya tampilkan sebuah spion, yang menggambarkan pandangan ke belakang (masa lalu). Tapi setelah menulis beberapa ratus kata, akhirnya saya putuskan untuk menggantinya dengan kata-kata yang positif, dan gambar yang menenangkan hati.

Tidak ada manusia yang nggak punya masa lalu, kecuali orang-orang yang punya penyakit keterbatasan ingatan yang akan melupakan apa yang telah dilakukannya sesaat dia selesai melakukannya. Masa lalu, akan selalu ada. Sekuat apa pun kita berusaha melupakannya, akan tetap ada. Dan semakin kita berusaha untuk mengabaikannya, dia akan semakin ada.

12